Jumat, 15 April 2011

Time Management


Waktu adalah sebuah dimensi masa yang tak terhentikan dan selalu berjalan terus menerus tanpa henti. Semua orang selalu butuh waktu untuk melakukan setiap pekerjaannya, apabila waktu dibiarkan terus berjalan begitu saja tanoa ada pengaturan yang pasti tentang sebuah waktu, maka dari itu pasti waktu akan bisa menghancurkan kita seperti sebuah kereta api yang selalu berjalan di relnya dan tak akan berhenti sebelum kereta itu berhenti di tujuan mereka. Seperti itulah waktu, hingga ada beberapa kata mutiara tentang waktu banyak beredar di sekeliling kita seperti, waktu bagaikan pedang dan waktu adalah uang. Seperti itu pula penggambaran waktu oleh orang-orang yang telah berhasil mengatur waktu mereka. Jadi saatnya bagi kita untuk belajar bagaimana kita bisa mengatur setiap waktu kita agar kita tidak diatur oleh waktu itu sendiri.
Dalam pembelajaran mata kuliah kemampuan interpersonal yang saya ambil, kita belajar itu dimulai dengan sebuah ice breaking agar kita bisa lebih fokus mengikuti setiap kegiatan yang akan kita ikuti nantinya. Kemudian dilanjutkan dengan mendaftar apa saja kegiatan kita selama ini, setelah kita tahu apa saja yang telah kita lakukan, kita harus melakukan refleksi pada diri kita, apakah setiap kegiatan yang selama ini kita lakukan sudah benar atau belum.
1. Ice breaking
Seperti biasa ice breaking kali ini pun dilkakukan di awal kegiatan karena memang tujuannya untuk mengawali, ice breaking ini dilakukan dengan cara kita peserta berperan dari dua jenis peran yang ditawarkan oleh fasilitator, yaitu yang pertama ialah kita menjadi sebuah pohon dan yang lainnya menjadi seekor burung. Kita di bagi menjadi beberapa kelompok yang terdiri dari tiga pohon dan satu burung, dua pohon berpasangan menjadi satu pohon yang dibawahnya didiami satu burung, kemudian fasilitator membacakan sebuah cerita yang apabila fasilitator menyebutkan suatu kata maka burung atau pohon berpindah dari tempat satu ke tempat lain, kata itu adalah badai,kebakaran,dan banjir. Jika fasilitato berkata badai maka semua berpindah tempat baik pohon maupun burung, jika kebakaran maka yang berpindah hanya pohon, dan jika banjir maka yang berpindah hanya burungnya. Begitulah ice breaking kita kali ini dan seperti biasa yang tidak konsentrasi akan diberi hadiah berupa kesempatan berjoget diatas panggung.
2. Pasir Waktu
Dalam sesi kegiatan pasir waktu ini kita disediakan oleh fasilitator segelas beras yang diibaratkan kegiatan yang tidak terlalu penting kemudian tiga buah bola pingpong yang diibaratkan sebagai kegiatan yang sangat penting, kedua benda tersebut harus dimasukkan kedalam satu gelas yang gelas tersebut diibaratkan adalah hari-hari kita, jadi disini kita mensimulasikan bagaimana kita mengatur kehidupan kita sehari hari, bagaimana caranya agar setiap waktu yang ada itu bisa kita gunakan sebaik mungkin agar tidak terbuang percuma.

3. Daftar Kegiatanku
Pada kegiatan kali ini kita di minta menulis kelompok kegiatan yang sudah terbagi menjadi empat kuadran yaitu rutin terjadwal, rutin tidak terjadwal, incidental terjadwal, dan yang terkhir yaitu incidental tidak terjadwal, dengan definisi masing-masing kelompok ialah, rutin terjadwal adalah kelompok kegiatan yang selalu kita lakukan dan sudah terencana atau terjadwal, rutin tidak terjadwal adalah kegiatan yang selalu kita lakukan tapi kita tidak pernah merencanakan kegiatan tersebut akan dilakukan, insidental terjadwal adalah kegiatan yang tidak selalu kita lakukan tapi kita merencanakan kegiatan tersebut. Incidental tidak terjadwal adalah kegiatan yang tidak selalu kita lakukan dan tidak pernah kita jadwalkan. Kegiatan yang daftarkan adalah sebagai berikut :
 
Rutin Terjadwal
Rutin Tidak Terjadwal
1.      Beribadah (5)
2.      Mandi (2)
3.      Belajar (3)
4.      Kuliah (4)
5.      Pulang Kampung (1)
1.      Makan (6)
2.      Bermain (4)
3.      Refreshing (5)
4.      Ngumpul dengan teman (2)
5.      Service kendaraan (1)
6.      Online (3)
Insidental Terjadwal
Insidental Tidak Terjadwal
1.      Liburan (2)
2.      Reuni (3)
3.      Kerja tugas (1)
1.      Dapat musibah (4)
2.      Menjenguk orang sakit (3)
3.      Silaturrahmi (2)
4.      Memasak (1)
5.      Kuliah dadakan (5)
Setelah terdaftar tersebut kita juga harus memberi skala pada masing-masing kegiatan yang kita lakukan.
                   
4. Refleksi 
       Refleksi ini program lanjutan dari apa yang telah kita lakukan pada kegiatan yang sebelumnya, di sini kita mengisi sebuah kusisioner yang berisi tentang tanggapan kita tentang sebuah kegiatan yang akan kita lakukan. Setelah terisi semua nanti akan muncul sebuah nilai, nah dari nilai itulah kita bisa tahu seberapa mampu kita mengatur waktu untuk semua kegiatan yang kita lakukan dan nilai yang saya dapatkan adalah 24 dengan diskripsi manajemen waktu perlu sedikit diperbaiki, jadi dari sini kita bisa tahu seberapa kemampuan kita dalam mengatur waktu kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar